Visi : Terwujudnya SMP Negeri 4 Keritang yang Kompetitif, Kreatif dan Berakhlak Mulia Berdasarkan Iman dan Taqwa
Keluarga Besar SMP Negeri 4 Keritang Mengucapkan Selamat Hari Raya idul Fitri 1434 H/2013 M, Mohon Maaf Lahir dan Bathin"
Foto Saya
SMP NEGERI 4 KERITANG
Selamat datang di Weblog SMP Negeri 4 Keritang Inhil Riau. Semoga dengan adanya weblog ini bermanfaat dalam pertukaran informasi antar dunia pendidikan. Terima Kasih
Lihat profil lengkapku

Minggu

Alhamdulillah Semua Berhasil

KERITANG-Alhamdulillah, akhirnya hati yang berdebar-debar ini hilang juga setelah sekian minggu menunggu jawabanya kini terjawab sudah, lulus itulah kata-kata yang tak terbendung lagi untuk diucapkan demikian kata Akbar salah satu siswa kelas 9. Hati saya jadi tenang pak dan saya lebih mantap untuk melanjutkan ke salah satu sekolah SLTA di luar Kabupaten sesuai yang saya inginkan tambahnya. Keceriaan lain juga terpancar bagi siswa lain bahwa tahun ini rekan-rekan seperjuangan semuanya berhasil dan bisa melanjutkan ke jenjang sekolah yang lebih tinggi. 
"Kalian patut mensyukuri apa yang diberikan Allah SWT hari ini, nikmat yang tak terucapkan setelah berhasil menjalani semua, hasil belajar keras kalian selama ini membuahkan hasil yang baik" ujar Kepala SMPN 4 Keritang Bapak Endriadi, SS, M.Pd kepada siswa kelas 9 pada saat sambutan beliau pada pengumuman hasil UN Tahun 2012 kemaren (12/5). Perjalanan kalian masih jauh, cita-cita masih belum digapai maka teruslah melanjutkan untuk menggapai cita-cita kalian tambahnya.
Pada kesempatan itu juga orang tua / wali siswa yang hadir juga merasa gembira bahwa anak-anak mereka berhasil dalam belajar. "Kami mengucapkan terima kasih banyak kepada pihak sekolah yang telah mendidik anak kami selama ini di SMP" kata Pak Galih. Semoga anak-anak ini nantinya akan menjadi generasi yang akan berguna bagi daerah kita katanya.
Terima Kasih Atas Kunjungannya